“Apakah mereka disediakan oleh lima atau enam pabrikan adalah masalah lain. Tetapi tidak ada rahasia bahwa prioritas kami saat ini adalah lima pabrikan,” sambungnya.
Ezpeleta menjelaskan, syarat untuk BMW jika ingin masuk ke MotoGP. Kata dia, BMW bisa mengikuti jejak yang sudah ada seperti yang telah dilakukan Gresini dan Aprilia, yakni bergabung dengan salah satu tim satelit.
“Itu tidak berarti bahwa kami ingin mencegah pabrikan keenam masuk, tetapi itu berarti bahwa pabrikan lain harus bekerja sama dengan salah satu dari sebelas tim yang ada. Sebelas tim, 22 pembalap. Itu sudah pasti,” tegas Ezpeleta.
Pernyataan Ezpeleta itu BMW pun bisa dibilang masih punya peluang untuk mewujudkan mimpinya mentas di kelas MotoGP. Namun itu tadi, mereka harus bergabung dengan salah satu tim satelit yang sudah ada.
(Rivan Nasri Rachman)