JAMBI – Atlet biliar asal Jambi, Rio (27), harus menghentikan langkahnya untuk masuk ke babak semifinal turnamen POBSI Pool Circuit 2024 Seri I Jambi. Dia menelan kekalahan dalam laga yang digelar di Campoes Pool & Cafe, di Jalan Soemantri Bojonegoro, No 99, Danau Sipin, Kota Jambi, Minggu (19/5/2024).
Rio kalah jauh dengan atlet unggulan, Andri Jflowers. Diketahui, Andri Jflowers sendiri pernah juara di sejumlah turnamen circuit nasional.
"Rio kalah 2-9 dengan lawan mainnya Andri Jflowers," ujar Edward, Bidang Pertandingan PB POBSI.
"Tuan rumah hanya mencapai 8 besar," ungkapnya.