Tunggal Putri Indonesia Mulai Bangkit, Komang Ayu Siap Manfaatkan Momentum

Rio Eristiawan, Jurnalis
Sabtu 11 Mei 2024 03:00 WIB
Tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi. (Foto: PBSI)
Share :

JAKARTA - Pebulutangkis Komang Ayu Cahya Dewi mengakui tunggal putri Indonesia tengah bangkit dan berhasil menunjukkan performa yang menjanjikan. Komang Ayu pun berjanji berusaha menjaga momentum kebangkitan tersebut dan siap memanfaatkannya demi bisa bersinar.

Seperti yang diketahui, Indonesia kembali mengakhiri penantian 16 tahun untuk tampil di final Piala Uber. Namun, Indonesia harus puas menempati posisi runner-up usai menelan kekalahan 0-3 dari China.

Meski tak mendapatkan gelar juara, tetapi performa Indonesia pun mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Sementara tunggal putri menjadi salah satu sektor yang paling menonjol.

Saat ini, Gregoria Mariska Tunjung menjadi tunggal putri Indonesia yang menempati ranking tertinggi dengan berada di posisi sembilan BWF. Kemudian, Putri Kusuma Wardani berada di posisi ke-35 dan Ester Nurumi Tri Wardoyo di peringkat ke-38.

Sementara Komang Ayu Cahya Dewi dan Ruzna yang tampil di Piala Uber 2024 mengalami peningkatan. Komang Ayu Cahya berhasil naik lima posisi untuk menempati ranking 51 BWF, sedangkan Ruzana menempati 100 dunia usai naik delapan peringkat.

Komang Ayu Cahya Dewi mengatakan saatnya tunggal putri Indonesia untuk menunjukkan performa terbaiknya di setiap turnamen. Dengan dianggap sedang mengalami peningkatan, ia ingin rekan-rekanya di tunggal putri Indonesia untuk mempertahankan performanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya