GRAND final POBSI Cup Pelajar-Mahasiswa 2023 diikuti oleh 16 peserta dari berbagai daerah. Sebanyak 16 atlet biliar muda tersebut masing-masing merupakan semifinalis dari empat seri (I, II, II, IV) yang telah berakhir pada Oktober 2023 lalu.
Kini, ke-16 peserta tersebut bersaing di grand final POBSI Cup Pelajar-Mahasiswa 2023 yang tengah digelar di Labewa Cue Sport, Cibodas, Kota Tangerang, Banten. Turnamen ini sudah berlangsung sejak Kamis, 14 Desember hingga 17 Desember 2023.
Grand final POBSI Cup Pelajar-Mahasiswa 2023 ini jadi penutup dari rangkaian seri di berbagai daerah. Tentunya, para peserta yang tergolong dalam pelajar dan mahasiswa akan memperebutkan trofi juara hingga uang pembinaan.
Pengurus PB POBSI Bidang Pertandingan, Edward Lumbantoruan, berharap dari grand final POBSI Cup Pelajar-Mahasiswa 2023 ini akan melahirkan pemain biliar berbakat. Terlebih, mereka jadi atlet yang bisa diandalkan mewakili Indonesia di kancah internasional.
"Kita berharap dari turnamen ini akan tumbuh pemain berbakat yang nanti akan menjadi pemain andalan kita di masa mendatang," harap Edward.