KETIKA Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil kejutkan dunia usai tumbangkan Mathias Boe/Carsten Mogensen di final BWF World Championship akan dibahas di sini. Hal ini terjadi pada tahun 2013 silam.
Pada saat itu, The Daddies – julukan Ahsan/Hendra – bukanlah unggulan. Mereka hanya berada di peringkat keenam dalam daftar unggulan BWF World Championship 2013.
Di sisi lain, Mathias Boe/Carsten Mogensen adalah salah satu unggulan teratas. Pasangan Denmark itu merupakan unggulan ketiga di ajang ini.
Ahsan/Hendra melaju ke final setelah menumbangkan pasangan-pasangan yang berperingkat di bawah mereka. Yang paling sulit adalah Cai Yun/Fu Haifeng, yang merupakan pasangan unggulan kedelapan, dan takluk dengan skor 21-19 dan 21-17.
Di sisi lain, Boe/Morgensen menyingkirkan beberapa pasangan kuat, termasuk Kim Ki-jung/Kim Sa-rang di semifinal. Mereka harus menang susah payah dengan skor 21-23, 21-18, dan 21-18 pada saat itu.
Tak ayal, Boe/Morgensen pun diunggulkan ketika sampai di final. Namun, secara tak disangka, Ahsan/Hendra mampu menundukkan pasangan Denmark tersebut dengan dominasi absolut.