Bela Repsol Honda Tanpa Marc Marquez di MotoGP Argentina 2023, Joan Mir Tetap Sambut Antusias

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Rabu 29 Maret 2023 11:54 WIB
Joan Mir kala membela Repsol Honda. (Foto: Instagram/@joanmir36official)
Share :

Mir pun punya modal positif jelang tampil di MotoGP Argentina 2023. Sebab, tahun lalu, dia mampu finis di posisi keempat di Argentina saat masih bersama Suzuki. Kini, dia penasaran bisa sejauh mana ketika melewati garis finis pada dua balapan yang dihelat akhir pekan ini bersama Honda.

“Tahun lalu saya mendapatkan hasil yang bagus di Termas, jadi saya tertarik untuk melihat apa yang bisa kami lakukan tahun ini,” jelas Mir.

Balapan seri kedua MotoGP 2023 sendiri akan digelar pada 2 April 2023. Pada seri pertama MotoGP 2023, Mir diketahui hanya mampu finis di posisi 11.

Marc Marquez sendiri dipastikan absen di MotoGP Argentina 2023. Penyebabnya, dia mengalami cedera usai terlibat insiden di MotoGP Portugal 2023

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya