“Saya masih harus banyak belajar dan saya bisa terus berkembang. Saya harap bisa menghadapi tantangan di balapan akhir pekan dan cukup cepat," lanjut Rossi.
Kepala Tim BMW M Motorsport, Andreas Roos pun menyambut baik kedatangan Rossi. Menurutnya, pemenang balapan GP 115 kali itu adalah seorang legenda hidup MotoGP yang membuktikan bahwa balapan mobil telah menjadi rumah keduanya.
“Valentino Rossi benar-benar tidak perlu diperkenalkan. Ia mengukir sejarah sebagai salah satu pembalap motor tersukses sepanjang masa. Kesuksesannya di arena balap dan kepribadiannya membuatnya menjadi legenda hidup,” sambung Rossi.
“Tapi Valentino telah membuktikan bahwa dia juga seorang pembalap yang hebat di atas roda empat. Dia telah menunjukkan bahwa balap mobil telah menjadi rumah motorsport keduanya dan membawa semua hasrat, keterampilan, dan dedikasinya ke babak baru dalam kariernya,” imbuhnya.
“Sangat menyenangkan bahwa Valentino akan bergabung dengan keluarga BMW M Motorsport kami sebagai pembalap baru tahun depan. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Anda, selamat bergabung, Vale!" tutup pembalap berusia 43 tahun tersebut..
(Rivan Nasri Rachman)