Ducati Sabet Titel Juara Dunia MotoGP 2022, Jorge Lorenzo: Saya Berperan Secara Tak Langsung

Fitradian Dimas Kurniawan, Jurnalis
Senin 14 November 2022 01:00 WIB
Jorge Lorenzo anggap dirinya berperan secara tak langsung dalam kesuksesan Ducati di MotoGP 2022 (Foto: MotoGP)
Share :

“Setiap pembalap bekerja sendiri, dengan tujuan menjadi kuat dan kompetitif. Saya memiliki gaya balap yang bersih, dan membutuhkan motor yang spesifik,” kata Jorge Lorenzo dikutip GPOne, Minggu (13/11/2022).

Jorge Lorenzo memang sempat mencicipi Ducati setelah gemilang bersama Yamaha. Ia hijrah dari Yamaha ke Ducati pada tahun 2017. Dia sempat kesulitan menyesuaikan diri, namun akhirnya meraih kemenangan pertamanya bersama Ducati di Mugello pada tahun 2018.

“Saya membutuhkan motor yang stabil dan mudah dikendarai. Saya bekerja ke arah tersebut. Pada akhirnya, apa yang saya lakukan kepada motor ketika itu secara tidak langsung membantu para pembalap lainnya,” tutupnya.

(Dimas Khaidar)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya