5 Pembalap MotoGP yang Jadi Sorotan di MotoGP Mandalika 2022, Nomor 1 Rutin Kunjungi Konter Pulsa

Djanti Virantika, Jurnalis
Kamis 17 Maret 2022 05:01 WIB
Marc Marquez bersiap mentas di MotoGP Mandalika 2022. (Foto: Instagram/@marcmarquez93)
Share :

5 pembalap MotoGP yang jadi sorotan di MotoGP Mandalika 2022 menarik dikulik. Sebab, kehadiran mereka begitu dinantikan para pencinta ajang balap MotoGP di Tanah Air maupun mancanegara.

Sebagaimana diketahui, ajang balap MotoGP akan digelar di Indonesia pada akhir pekan ini. Tepatnya, balapan bertajuk MotoGP Mandalika 2022 akan digelar di Sirkuit Mandalika pada Minggu 20 Maret 2022.

Sebelum memasuki balapan puncak pada Minggu, para pembalap akan melakoni serangkaian sesi di MotoGP Mandalika 2022. Penampilan sejumlah pembalap pun sudah dinantikan sejak saat ini. Siapa saja mereka? Berikut 5 pembalap MotoGP yang jadi sorotan di MotoGP Mandalika 2022.

BACA JUGA: Pembalap MotoGP Diundang ke Istana Merdeka, Enea Bastianini Bingung Pilih Makanan

BACA JUGA: Marc Marquez Bikin Bising Jalanan Jakarta, Netizen: Marquez Belum Ngerasain Dirazia Knalpot!

5. Francesco Bagnaia


Di urutan kelima, ada nama Francesco Bagnaia. Pembalap Ducati Lenovo ini jadi salah satu yang jadi sorotan di MotoGP Mandalika 2022. Hal itu sudah terlihat kala dirinya mengikuti parade jelang MotoGP Mandalika 2022 bersama Presiden RI, Joko Widodo, di Jakarta pada kemarin pagi.

Bagnaia terlihat mendapat sambutan hangat dari publik Indonesia sehingga dirinya bahkan tak ragu untuk menghampiri dan menyapa. Kini, kehadirannya di MotoGP Mandalika 2022 pun diyakini akan sangat dinantikan, terlebih usai gagal mendulang hasil manis di seri sebelumnya yang berlangsung di Qatar.

4. Pol Espargaro


Nama berikutnya adalah Pol Espargaro. Pembalap Repsol Honda ini juga jadi sorotan di MotoGP Mandalika 2022 karena sukses menampilkan kinerja apik sejauh musim ini berlangsung.

Bagaimana tidak, Pol Espargaro bahkan nyaris menang di MotoGP Qatar 2022. Namun akhirnya, dia finis di posisi ketiga. Pol tentunya perlu diwaspadai di MotoGP Mandalika 2022, apalagi dia sukses tampil ciamik di tes pramusim di Mandalika pada bulan lalu.

Terlepas dari penampilannya dalam balapan, Pol Espargaro juga sukses mencuri perhatian saat berada di Indonesia. Sebab, dia terlihat begitu mengagumi keindahan di Indonesia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya