Valentino Rossi Resmi Pensiun dari MotoGP, Marc Marquez Terkejut

Quadiliba Al-Farabi, Jurnalis
Jum'at 06 Agustus 2021 04:24 WIB
Valentino Rossi resmi pensiun dari MotoGP. (Foto: MotoGP.com)
Share :

Marc Marquez pun tak menyangka Valentino Rossi secepat ini memutuskan untuk pensiun. Ia sebenarnya berharap Valentino Rossi dapat kembali bersaing di ajang MotoGP setidaknya satu tahun lagi.

"Saya pikir dia akan balapan lagi," kata Marquez dikutip dari laman Italy 24 News, Jumat (6/5/2021).

“Mundurnya Valentino saya tidak menyangka. Ketika saya mendengar di TV Spanyol bahwa dia akan memberikan kuliah, saya pikir dia akan mengatakan siap menjalankan satu tahun ekstra dengan timnya. Dan itu sebenarnya yang ingin kami semua lihat di paddock, karena akan menyenangkan melihatnya balapan di timnya bersama saudaranya," lanjut Marquez.

"Bagaimanapun, keputusannya pantas, dia telah membuat karier selama 25 tahun dengan hasil yang luar biasa, ia adalah legenda. Saya pikir itu membawa begitu banyak ke trek, kami belajar banyak darinya, serta telah membawa begitu banyak ke sepeda motor. Karier olahraganya unik," tutup Marquez.

Di MotoGP 2022, Valentino Rossi akan fokus dengan timnya yang bernama Aramco Racing VR46. Sejauh ini, adik tiri Valentino Rossi, Luca Marini, digadang-gadang akan membela tim tersebut. Sementara satu slot pembalap lagi belum diketahui siapa penghuninya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya