Akan Pensiun saat Tak Lagi Kompetitif, Marc Marquez Sindir Valentino Rossi?

Ramdani Bur, Jurnalis
Jum'at 30 April 2021 11:35 WIB
Marc Marquez saat bersaing dengan Alex Rins. (Foto: REUTERS/Pedro Nunes)
Share :

JEREZ – Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, menyebut dua hal yang akan membuatnya pensiun dari MotoGP. Hanya saja, ucapan Marc Marquez ini berpotensi menyingung Valentino Rossi, juara dunia tujuh kali kelas premier yang belum memutuskan pensiun dari ajang MotoGP meski sudah tak muda lagi (42 tahun).

“Ketika generasi baru tiba (Marc Marquez akan pensiun). Saya masih merasa kompetitif, tetapi akan ada hari dan waktu untuk menerima bahwa generasi baru telah tiba, lebih baik dari Anda,” kata Marc Marquez mengutip dari The Race, Jumat (30/4/2021).

(Marquez dan Rossi kerap bersinggungan di lintasan)

“Ketika saya tidak merasa lagi mampu memenangkan balapan, bagi saya lebih baik di rumah saja. Karena saya di sini bertarung untuk mereka semua,” lanjut Marc Marquez.

Ucapan Marc Marquez terasa menohok bagi Valentino Rossi. Bertambahnya usia membuat kualitas Valentino Rossi di atas kuda besi tak sebaik satu dekade yang lalu.

Lepas MotoGP 2018, Valentino Rossi mengalami penurunan performa. Di MotoGP 2018, Valentino Rossi masih sanggup finis di posisi tiga. Namun, memasuki 2019, Valentino Rossi hanya menyelesaikan kompetisi di tangga ketujuh.

BACA JUGA: Marc Marquez Ungkap Waktu Pensiun dari MotoGP, Dahului Valentino Rossi?

Di MotoGP 2020, hasil yang didapat Valentino Rossi jauh lebih buruk lagi. Ia merasakan finis terburuk di sepanjang kariernya di kelas premier, yang mana menempati posisi 15.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya