Akan tetapi harapan para penggemar Marquez melihat pembalap kesayangannya tampil di MotoGP 2021 pun akhirnya terwujud. Pasalnya Marquez telah mengonfirmasi bakal comeback di MotoGP Portugal 2021 yang berlangsung akhir pekan ini.
Kepastian Marquez melakoni comeback di MotoGP Portugal 2021 pun dikonfirmasi oleh pihak penyelengara melalui akun Instagram mereka beberapa saat lalu. Ya, Dorna mengumumkan bahwa Marquez positif bakal tampil di MotoGP Portugal 2021, setelah lolos tes medis di Sirkuit Portimao.
“Tes medis sudah lewat! Fit untuk tampil! Balapan kembali sudah dapat dipastikan!” tulis caption akun resmi Instagram MotoGP, Kamis (15/4/2021).
Baca Juga: Jelang MotoGP Portugal 2021, Alex Beri Komentar soal Comeback Marc Marquez
Dengan begini, hampir dipastikan Marquez bakal melakoni comeback di MotoGP Portugal 2021. Patut disimak seperti apa kiprah The Baby Alien –julukan Marquez– di MotoGP Portugal 2021, mengingat Sirkuit Portimao sendiri memang lintasan yang benar-benar baru untuknya.
(Ramdani Bur)