Susy Susanti-Alan Budikusuma, Pahlawan Perdana Indonesia di Olimpiade

Bagas Abdiel, Jurnalis
Selasa 10 November 2020 06:22 WIB
Susy Susanti (Foto: Reuters)
Share :

Setelah kesuksesan Susy, prestasi apik kemudian berlanjut ke Alan yang turun di cabor bulu tangkis nomor tunggal putra. Alan yang saat itu berstatus sebagai kekasih Susy pun berhasil mengikuti jejak sang pujaan hati.

Alan berhasil merebut medali emas setelah memenangi laga All Indonesian Final kontra Ardy Wiranata. Keberhasilannya itu pun terasa mengejutkan karena Ardy sejatinya lebih diunggulkan untuk meraih medali emas ketimbang Alan.

Akan tetapi, semangat juang Alan tidak pernah surut untuk membuktikan diri sebagai yang terbaik. Melalui pertarungan dua set, Alan yang saat itu berusia 24 tahun berhasil menaklukkan Ardy dengan skor 15-12 dan 18-13.

Pada saat itu, tunggal putra Indonesia pun mampu menujukkan dominasinya dengan memborong medali. Selain Alan menyabet emas, Ardy juga dipastikan meraih medali perak, dan medali perunggu juga didapat wakil Indonesia lainnya yakni Hermawan Susanto.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya