"Saya tidak terkejut dengan kabar Pol dengan Honda. Jelas, bagi saya bahwa ini mungkin mengejutkan beberapa orang. Tapi, saya tahu apa yang ada di baliknya, jadi saya tidak terkejut,” ujar Ezpeleta, sebagaimana dikutip dari Paddock GP, Senin (6/7/2020).
“Pada dasarnya, hal-hal yang dilakukan tim tidak terlalu mengejutkan. Itu karena saya mendapat informasi lebih mendalam daripada yang lain. Saya tahu mengapa Honda membuat keputusan ini,” lanjutnya.
Jika benar merekrut Pol, Alex Marquez dipastikan terdepan dari Repsol Honda pada musim depan. Tetapi, adik dari Marc Marquez itu kabarnya siap diletakkan Honda di tim satelit mereka, yakni LCR Honda.
Alex akan merebut posisi Cal Crutchlow. Ezpeleta sendiri menyatakan bahwa dirinya siap membantu Crutchlow mendapatkan tim baru jika akhirnya tergusur dari LCR. Sebab, ia ingin terus melihat aksi pembalap asal Inggris itu di MotoGP.
(Ramdani Bur)