Vanessa Laine Bryant dan Kobe Bryant. (Foto: Instagram Vanessa Bryant)
Share :
Meski tengah dirundung rasa duka yang mendalam, Vanessa tak lupa menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan besar yang diberikan khalayak ramai kepada keluarganya. Ia mengatakan dukungan tersebut sangat berarti untuk dirinya serta putri-putrinya yang begitu kehilangan sosok Kobe Bryant serta Gianna.
“Saya tidak yakin apa yang ada dalam hidup kami hari ini dan tidak mungkin membayangkan hidup tanpa mereka. Tapi, kami bangun setiap hari, berusaha terus bangkit karena Kobe, dan anak perempuan kami, Gigi, menyinari kami untuk menerangi jalan. Cinta kami untuk mereka tidak ada habisnya, bisa dikatakan tak terukur. Saya hanya berharap bisa memeluk mereka, mencium mereka, dan memberkati mereka. Memiliki mereka di sini bersama kami, selamanya,” tulis Vanessa.
“Terima kasih telah berbagi kegembiraan, kesedihan, dan dukungan kepada kami. Kami berhadap Anda menghormati privasi kami untuk menghadapi kenyataan baru ini. Terima kasih banyak atas doa-doa dan cinta Anda untuk Kobe, Gigi, Natalia, Bianka, Capri, dan saya,” tutup tulisan tersebut.