Komentar Quartararo Usai Kendarai YZR-M1 di Sirkuit Red Bull Ring

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Sabtu 10 Agustus 2019 13:27 WIB
Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo. (Foto: MotoGP)
Share :

SPIELBERG – Sesi latihan bebas pertama dan kedua MotoGP Austria 2019 pada Jumat 9 Agustus 2019 adalah momen pertama Fabio Quartararo mengendarai motor Yamaha di Sirkuit Red Bull Ring. Ia pun akhirnya merasakan juga betapa sulitnya mengendarai YZR-M1 di sirkuit yang memiliki lintasan sepanjang 4.318 kilometer tersebut.

Quartararo yang sedari awal sudah menyadari bahwa Sirkuit Red Bull Ring adalah lintasan yang sangat sulit untuk Yamaha, mengaku memang sangat kesulitan saat menjalani sesi latihan bebas pertama dan kedua pada Jumat kemarin. Namun, meski kesulitan itu Quartararo mengaku tetap puas dengan hasilnya di sesi latihan bebas hari pertamanya tersebut.

Baca Juga: Tampil Apik di FP2, Quartararo Punya Peluang Bersaing di Austria

Apalagi, El Diablo –julukan Quartararo– berhasil meraih hasil yang cukup baik untuk pembalap yang baru merasakan motor Yamaha di Sirkuit Red Bull Ring tersebut. Tepatnya rekan setim Franco Morbidelli itu sukses menjadi pembalap tercepat keenam saat di sesi latihan bebas pertama dan berada di urutan keempat di akhir sesi latihan bebas kedua.

Kini, Quartararo justru mengaku tak sabar untuk segera melakoni dua sesi latihan bebas selanjutnya serta kualifikasi untuk mendapatkan tempat terbaik untuk mengawali balapan nanti, pada Minggu 11 Agustus 2019. Ia pun berharap bisa memperbaiki performanya di Sirkuit Red Bull Ring tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya