Sekedar informasi, Changquan adalah salah satu kategori wushu yang menampilkan jurus-jurus yang biasanya ada 10 materi yang diperagakan. Mereka tampil ditengah arena untuk memperagakan aksi jurus-jurus mereka dihadapan para juri. Setelah selesai, juri pun langsung memberikan penilaian.
Sun Peiyuan berhak mendapatkan medali emas karena menampilkan jurus-jurus yang mampu membuat para juri terkesima sehingga poin besar berhasil ia dapatkan. Dukungan langsung dari para penonton pun dirasa menjadi salah satu penyemangat Sun kala tampil. Pasalnya, sesaat sebelum Sun Peiyuan tampi, para penonton yang kebanyakan turis dari China langsung berteriak memberikan semangat.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)