Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ada Sepakbola, Ini Daftar 21 Cabang Olahraga Unggulan DBON Hasil Revisi Kemenpora

Cikal Bintang , Jurnalis-Kamis, 29 Januari 2026 |01:05 WIB
Ada Sepakbola, Ini Daftar 21 Cabang Olahraga Unggulan DBON Hasil Revisi Kemenpora
Menpora Erick Thohir umumkan daftar 21 cabang olahraga unggulan milik Indonesia. (Foto: Kemenpora)
A
A
A

Erick Thohir mengatakan saat ini pihaknya masih menunggu penerbitan Peraturan Presiden (Perpres) baru tentang DBON sebagai pengganti Perpres No. 86 Tahun 2021.  Perpres DBON baru akan menyesuaikan cakupan dari 14 cabor menjadi 21 cabor, disertai dengan mekanisme promosi dan degradasi yang lebih jelas serta terukur. Perpres baru ini sudah termasuk dalam Keppres 38 Tahun 2025 tentang Program Penyusunan Peraturan Presiden Tahun 2026. 

"Tentu kami masih menunggu aturannya dari Presiden, karena nanti juga ada perbaikan DBON. Ini seperti juga bagaimana bangsa-bangsa lain mempromosikan olahraganya," jelas mantan pemilik Inter Milan tersebut.

2. Pencak Silat Masuk Kategori Road to World Stage

Sejalan dengan itu, sosok yang juga menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum) PSSI tersebut mengungkapkan pencak silat menjadi satu-satunya cabang olahraga yang masuk dalam kategori Road to World Stage. Cabang olahraga yang dipimpin langsung Presiden Prabowo itu disiapkan untuk menembus panggung dunia, dengan target menjadi bagian dari cabang olahraga Olimpiade.

Pencak Silat salah satu cabang olahraga unggulan Indonesia. (Foto: NOC Indonesia)
Pencak Silat salah satu cabang olahraga unggulan Indonesia. (Foto: NOC Indonesia)

"Taekwondo dari Korea, Karate Jepang, dan lain-lain. Nah, kami mendorong nanti Pencak Silat menjadi salah satu yang untuk World Stage. Karena itu nanti DBON kami akan revisi sedikit, ya, salah satunya di bagian promosi degradasi," ungkap Erick Thohir.

"Ya, supaya tadi cabor-cabor ini juga ketika sudah diputuskan seperti ini jangan juga jumawa. Mereka tidak bisa turun ketika mereka tidak mencapai target-targetnya di Olimpiade 2028 dan 2032 ke depannya. Ini yang kami lakukan," pungkas pria 55 tahun ini.

Daftar 21 Cabor Unggulan Hasil Revisi DBON:

1. Atletik

2. Senam

3. Aquatic

4. Bulutangkis

5. Angkat Besi

6. Panjat Tebing

7. Panahan

8. Sepakbola

9. Menembak

10. Judo

11. Tinju

12. Taekwondo

13. Balap Sepeda

14. Voli Pantai (2x2)

15. Bola Basket (3x3)

16. Dayung (Rowing dan Canoe)

17. Tenis

18. Anggar

19. Gulat

20. Pencak Silat

21. Equestrian

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement