BERIKUT update peserta BWF World Tour Finals 2024 setelah Viktor Axelsen dan Kim Won-ho/Jeong Na-eun mundur sudah diketahui. Posisi keduanya digantikan pemain lain!
Axelsen memutuskan mundur dari turnamen tutup tahun tahun itu karena cedera. Sedangkan, Kim harus menjalani wajib militer (wamil) sehingga pasangan tersebut harus absen.
Mundurnya dua pemain itu menyebabkan BWF memanggil pemain pengganti. Posisi Axelsen diganti Li Shi Feng dari China. Sedangkan, jatah Kim/Jeong diisi Hiroki Midorikawa/Natsu Saito dari Jepang.
Li masih eligible karena finis posisi delapan pada klasemen BWF World Tour 2024. Ia nyaris gagal tampil di turnamen itu karena Axelsen memiliki keistimewaan selaku peraih medali emas Olimpiade Paris 2024.
Lalu, Midorikawa/Saito merupakan penghuni posisi 13 di klasemen BWF World Tour 2024. Mereka lolos lantaran China dan Malaysia masing-masing sudah mengirim dua pasangan ke BWF WTF 2024.
Seperti diketahui, regulasi menyatakan setiap negara hanya bisa mengirim dua wakilnya ke BWF World Tour Finals 2024. Slot untuk China dan Malaysia sudah penuh di nomor ganda campuran.