Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Taipei Open 2023: Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya Lolos ke 16 Besar

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Rabu, 21 Juni 2023 |11:06 WIB
Hasil Taipei Open 2023: Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya Lolos ke 16 Besar
Ganda Putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. (Foto: PBSI)
A
A
A

Berbeda dengan gim pertama, pasangan ranking 13 dunia itu mengamuk sejak awal gim kedua. Mereka tampil menekan dan berhasil memimpin dengan skor 6-1.

Ana/Tiwi benar-benar membuat Chen/Sun kewalahan menghadapi variasi serangan bola-bola tajam dan smash yang mereka lakukan. Mereka pun memperlebar keunggulan menjadi 8-1 dan menginjak interval gim kedua di angka 11-4.

Usai rehat, duet Pelatnas PBSI itu tak mengendurkan serangan. Mereka tampil luar biasa dengan serangan-serangan efektif yang mereka lakukan. Hasilnya, Ana/Tiwi bisa terus unggul di angka 16-9.

Di poin-poin kritis, Ana/Tiwi sempat kehilangan fokus yang membuat Chen/Sun bisa mendekat di angka 15-19. Beruntung Ana/Tiwi bisa mendapatkan dua poin tambahan untuk menutup gim kedua dengan kemenangan 21-19.

Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya

Hasil positif itu membawa Febriana/Amalia melompat ke babak 16 besar. Selanjutnya, mereka akan berjumpa dengan wakil tuan rumah lainnnya, Chen Yu-Pei/Sun Wen Pei.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement