Share

Cerita Alex Marquez Adik Marc Marquez yang Selamatkan sang Kakak di MotoGP Mandalika 2022

Cita Najma Zenitha, Jurnalis · Rabu 29 Maret 2023 07:10 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 29 38 2789140 cerita-alex-marquez-adik-marc-marquez-yang-selamatkan-sang-kakak-di-motogp-mandalika-2022-xOvEfuyPlC.jpg Cerita Alex Marquez adik Marc Marquez yang selamatkan sang kakak di MotoGP Mandalika 2022 (Foto: MotoGP)

CERITA Alex Marquez adik Marc Marquez yang selamat sang kakak di MotoGP Mandalika 2022 akan dibahas dalam artikel Okezone. Apa yang Alex Marquez lakukan menunjukkan hangatnya tali persaudaraannya dengan Marc Marquez.

Marc Marquez sempat mengalami kecelakaan pada sesi pemanasan di Sirkuit Mandalika dalam MotoGP 2022 yang berlangsung pada, Minggu (22/3/2022). Pembalap Repsol Honda itu terlempar dari motornya dan jatuh di tikungan 7.

Marc Marquez

Crash yang terjadi cukup parah menyebabkan Marquez langsung dilarikan ke RSUD di Mataram, Lombok. Marquez mengalami gegar otak ringan namun tetap dapat melanjutkan balapan.

Dalam video dokumenter bertajuk 'Marc Marquez: All In' yang tayang pada, Senin (20/2/2023), Marquez menceritakan peran sang adik, Alex Marquez, yang menyelamatkan nyawanya. Cerita Alex Marquez adik Marc Marquez selamatkan sang kakak di MotoGP Mandalika 2022 membuat banyak orang terharu.

Marc Marquez sempat berkeinginan kembali mengikuti balapan di MotoGP Mandalika 2022 setelah kecelakaan. Namun, Alex Marquez menyadari bahwa diplopia pada mata kanan kakaknya kambuh. Ia pun meminta Marc Marquez untuk tidak balapan.

“Ketika saya kembali ke trek, penglihatan saya sangat buruk, semuanya tampak ganda. Tapi saya masih ingin balapan dan berkata pada diri sendiri bahwa saya bisa melewatinya,” ujar Marc Marquez.

Follow Berita Okezone di Google News

“Namun, adik saya bilang, 'Jangan balapan'. Ia bilang, 'Kau tak bisa ke sana, kau babak belur di sana. Ini tidak sepadan'," lanjut Marc Marquez.

Alex Marquez dan Marc Marquez

Alex Marquez mengaku punya perasaan tidak enak akan nasib kakaknya setelah melihat tayangan ulang. Ia juga terkejut saat Santi Hernandez selaku kepada kru datang dan mengatakan bawah Marc Marquez akan kembali balapan.

“Saya berkata, ‘Dengar, Marc tidak balapan.’ Ada banyak balapan, tetapi hanya ada satu nyawa. Dia bisa saja membuat kesalahan hari itu. Tampaknya dia sendiri tidak ingin bersaing, tetapi dia membutuhkan seseorang untuk menenangkan pikirannya dan berkata: ‘Kamu tidak harus bersaing’,” kata Alex Marquez.

Marc Marquez awalnya tidak memahami resiko dari cederanya. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu akhirnya berbicara kepada sang adik dan baru menyadari bahwa kecelakaan yang ia alami sangat parah dan matanya tidak baik-baik saja.

Demikian cerita Alex Marquez adik Marc Marquez selamatkan sang kakak di MotoGP Mandalika 2022.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini