Share

Kisah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Bikin Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe Meringis Tak Berdaya

Hakiki Tertiari , Jurnalis · Jum'at 03 Februari 2023 18:53 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 03 40 2758745 kisah-mohammad-ahsan-hendra-setiawan-bikin-hiroyuki-endo-yuta-watanabe-meringis-tak-berdaya-ols4m7I22v.jpg Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pasangan ganda putra senior Indonesia (Foto: BWF)

KISAH Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bikin Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe meringis tak berdaya akan dibahas dalam artikel ini. Seperti diketahui, rivalitas dua pasangan ganda putra ini jadi salah satu yang paling dikenang sepanjang masa oleh pencinta bulutangkis dunia.

Bagaimana tidak, kedua pasangan ganda putra ini kerap berjumpa di sejumlah pertandingan bergengsi. Salah satu contoh yang jadi kenangan ketika keduanya bertemu di semifinal Indonesia Open 2019 silam.

 Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe

Ketika itu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mampu membuat ganda putra Jepang itu gigit jari! Pasalnya, kemenangan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, yang sudah di depan mata sirna begitu saja dari ganda putra senior Indonesia itu.

Sedikit kilas balik, ketika itu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe terlibat dalam pertandingan sengit. Sayangnya, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe harus mengakui keunggulan The Daddies (julukan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan) di gim pertama dengan skor 15-21.

Sempat kalah, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe berhasil bangkit di gim kedua. Utusan Jepang itu mampu bermain lebih baik ketimbang The Daddies hingga berhasil menyudahi laga dengan kemenangan telaj 21-9.

BACA JUGA:Kisah Kejujuran Mohammad Ahsan yang Membuat Pebulu Tangkis Malaysia Takjub dan Kagum

Momentum menarik pun terjadi di gim penentu alias set ketiga. Sebenanya, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe mampu unggul dari The Daddies sampai menjelang akhir laga.

Bahkan, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe sudah unggul 20-19 atas Mohammad Ahsan/Hendra Setaiwan. Tapi, kemenangan di depan mata mereka sirna. Sebab, The Daddies mampu mengembalikan kedudukan menjadi 22-20!

Follow Berita Okezone di Google News

Kemenangan itu pun membawa Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melenggang ke final Indonesia Open 2019 waktu itu. Tak hanya itu, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe juga dibuat meringis tak berdaya ketika bertemu di final BWF World Tour Finals 2019.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Menghadapi lawan yang sama, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe lagi-lagi menelan kekalahan. Hasil negatif yang diterima Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe lebih menyakitkan, sebab mereka kalah dua gim langsung 22-24 dan 19-21.

Sayangnya rivalitas itu tak bisa kita saksikan lagi saat ini. Pasalnya, Hiroyuki Endo sudah memutuskan untuk pensiun sebagai pebulutangkis profesional. Ia diketahui resmi gantung raket pada awal September 2021 silam. Kendati demikian, kiprah Hiroyuki Endo patut diacungi jempol, menyusul torehan prestasi untuk tim bulutangkis Jepang.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini