DUNIA balap Tanah Air baru saja berduka lantaran telah kehilangan salah satu talenta pembalap muda bernama Kevin Safaruddin Madria yang meninggal usai mengalami kecelakaan di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Selain Kevin, sejatinya ada banyak pembalap top yang juga mengalami insiden kecelakaan hingga meregang nyawa.
Balapan memang merupakan salah satu ajang olahraga yang memiliki banyak penggemar. Namun, bagi pembalapnya sendiri olahraga tersebut memiliki risiko yang amat besar karena mengendarai kendaraan dengan kecepatan di atas rata-rata.
Kepergian Kevin jelas menjadi luka mendalam bagi dunia balap, khususnya di Indonesia. Untuk mengingat siapa saja pembalap yang juga pernah mengalami kecelakaan saat balapan, simat ulasan di bawah ini.
Berikut 5 Pembalap Top yang Meninggal Dunia karena Kecelakaan di Sirkuit:
5. Anthoine Hubert

Tak hanya motor, balapan mobil juga penuh risiko. Anthoine Hubert salah satu pembalap Formula 2 (F2) juga meregang nyawa usai mengalami kecelakaan di sirkuit.
Tepatnya pada balapan F2 Belgia 2019, Hubert mengalami kecelakaan parah di Sirkuit Spa-Fracochamps, Belgia. Pada momen itu, Hubert tertabrak pembalap Sauber Junior, Juan Manuel-Correa hingga menabrak tembok pembatas.
4. Luis Salom

Luis Salom meninggal dunia pada 2016 karena kecelakaan di balapan Moto2 Catalunya. Ia tepatnya mengalami insiden di sesi latihan bebas kedua.
Awal mulanya pembalap berusia 24 tahun tersebut gagal melakukan manuver di tikungan 12. Ia terjatuh dan terpental hingga menabrak pembatas lintasan.
Motor yang dikendarai Salom pun berbalik dan menimpa tubuh pembalap asal Spanyol itu. Salom langsung dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tetap tidak tertolong.