SEMARANG – Raihan medali emas Indonesia di ASEAN Para Games 2022 terus bertambah. Kali ini, 3 medali emas sekaligus diraih dari wakil Indonesia di cabang olahraga (cabor) para renang ASEAN Para Games 2022.
Berlomba di Jati Diri Swimming Center, Senin (1/8/2022), Rino Saputra menjadi penyumbang medali emas pertama untuk Indonesia. Turun di nomor Men's 100m Freestyle S9, Rino berhasil menjadi yang tercepat untuk keluar sebagai pemenang.
BACA JUGA: Sumbang Medali Emas ASEAN Para Games 2022, Putri Aulia: Saya Persembahkan untuk Masyarakat Indonesia
Sementara itu, perenang asal Vietnam, Ngoc Thiet Nguyen, berada di posisi kedua sehingga mendapatkan medali perak. Sedangkan medali perunggu, ini didapat oleh Natwat Ropkob asal Thailand.
Kemudian, perenang lain asal Indonesai, Zaki Zulkarnain, juga meraih medali emas. Turun di nomor Men's 100m Freestyle S8, Zaki berhasil keluar sebagai yang tercepat untuk mengalahkan lawan-lawannya.