Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Indonesia Masters 2022: Fajar/Rian dan Leo/Daniel Kompak Lolos ke Babak 16 Besar

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Selasa, 07 Juni 2022 |20:15 WIB
Hasil Indonesia Masters 2022: Fajar/Rian dan Leo/Daniel Kompak Lolos ke Babak 16 Besar
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kala berlaga. (Foto: PBSI)
A
A
A

JAKARTA – Hasil manis diraih 2 wakil Indonesia di sektor ganda putra, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Keduanya memastikan diri lolos ke babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Fajar/Rian memastikan diri lolos ke babak 16 besar usai membenamkan utusan Malaysia, Goh V Shem/Low Juan Shen. Laga diselesaikan dua gim langsung dalam waktu 34 menit dengan skor 21-14 dan 21-17.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Beraksi di depan ribuan penonton di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (7/6/2022) malam WIB, Fajar/Rian tampil sangat memukau pada awal pertandingan. Serangan-serangan yang mereka lancarkan sangat efektif sehingga langsung memimpin 4-0.

Selepas istirahat, Fajar/Rian terus mencecar pasangan Negeri Jiran dengan smash-smash keras nan mematikan. Mereka pun terus menjauh dengan keunggulan 15-9. Dominasi juara Swiss Open 2022 itu tak dapat terbendung lagi sesudah itu. Mereka berhasil mengamankan kemenangan pada gim pertama dengan skor 21-14.

BACA JUGA: Hasil Indonesia Masters 2022: Lewat Duel Sengit, Sabar/Reza Singkirkan Bagas/Fikri di Babak Pertama

Pada gim kedua, permainan Fajar/Rian tampak mulai mengendur. Mereka sering memberikan poin cuma-cuma kepada lawan dari pukulan-pukulan yang kurang akurat. Goh/Low pun memimpin 6-4.

BACA JUGA: Hasil Indonesia Masters 2022: Apriyani/Fadia Menang Mulus atas Wakil Belanda di Babak Pertama

Namun, juara Piala Thomas 2020 itu mampu menemukan permainan terbaik mereka lagi. Serangan bola-bola tajam dari mereka sukses membuat Goh/Low kerepotan dan kembali tertinggal jauh dengan skor 12-15.

Meski pasangan Negeri Jiran sempat mendekat lagi di angka 17-18, akhirnya Fajar/Rian bisa mengamankan gim kedua dengan skor 21-17. Alhasil, mereka berhak melaju ke babak 16 besar.

Berikutnya, Fajar/Rian masih menanti lawannya, mereka akan bertarung dengan pemenang laga antara wakil lain Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dengan Attri Manu/Reddy B. Sumeeth dari India.

Leo/Daniel pun sukses melangkahkan kaki ke babak 16 besar. Sempat tertinggal 10-21 lebih dulu dari wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, Leo/Danie berhasil melakukan comeback luar biasa sehingga merebut dua gim berikutnya dengan skor 21-13 dan 21-12.

Kemenganan ini, memberikan satu tiket ke babak 16 besar untuk Leo/Daniel. Selanjutnya, mereka akan bentrok dengan pemenang laga antara unggulan keempat asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan pasangan dari babak kualifikasi yang masih belum diketahui pemenangnya.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Beraksi di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (7/6/2022) malam WIB, Leo/Daniel tampil buruk pada awal pertandingan. Kesalahan demi kesalahan mereka  buat sendiri hingga Lane/Vendy unggul jauh dengan skor 7-1.

Leo/Daniel berusaha bangkit. Sayangnya, sesudah itu permainan peraih emas SEA Games 2021 itu kembali mengendur. Alhasil, Lanve/Vendy terus menjauh dan memperoleh angka tanpa kesulitan untuk menutup gim pertama dengan skor 21-10.

Memasuki gim kedua, Leo/Daniel memberikan perlawanan yang lebih sengit kepada Lane/Vendy. Rally-rally panjang pun banyak terjadi. Akan tetapi, Leo/Daniel bisa lebih efektif memanfaatkan durasi panjang tersebut dan menjauh unggul.

Terus menekan, Leo/Daniel sukses merebut kemenangan pada gim ketiga dengan skor 21-13. Alhasil, pertandingan dilanjutkan ke babak rubber game.

Pada gim penentuan, pasangan Merah/Putih tampil sangat trengginas dan memimpin jauh 7-2. Lalu, mereka terus menjaga keunggulan denga skor 11-6 saat interval.

Atmosfir luar biasa yang diberikan penonton di Istora Senayan pun nampak semakin membakar semangat Leo/Daniel, yang tak henti menambah keunggulan menjadi 17-10. Pada akhirnya, mereka berhasil mengunci kemenangan pada gim ketiga dengan skor 21-12.

(Djanti Virantika)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement