ADA 5 alasan Fabio Quartararo bisa menangkan hati masyarakat Indonesia. Ya, seperti diketahui, rangkaian MotoGP Mandalika 2022 sudah resmi berakhir, pada Minggu 20 Maret silam.
Namun, momen kehangatan dan keseruannya masih terasa hingga sampai saat ini. Apalagi, sejumlah aksi dari salah satu pembalap MotoGP, yaitu Fabio Quartararo, yang berhasil memikat hati masyarakat Indonesia.
Lantas apa saja alasan pembalap asal Prancis itu bisa diterima hangat masyarakat Indonesia? Berikut 5 alasan Fabio Quartararo bisa menangkan hati masyrakat Indonesia.
5. Beli Gelang yang Dijual Anak Kecil di Lombok
Fabio Quartararo tampak rindu dengan suasana Indonesia. Ya, hal itu terlihat dari beberapa aktivitasnya selama di Mandalika. Seperti diketahui, Quartararo sempat membeli gelang, dari seorang anak kecil di Lombok.
Ia begitu ramah menyapa warga sekitar Sirkuit Mandalika. Momen ia memborong gelang dari anak kecil itu diabadikan dalam Instagram sotries-nya.
“Saya sudah membeli 17935 gelang (diikuti emoji tertawa),” tulis Quartararo di Instagramnya, pada Selasa 15 Maret 2022 silam.
4. Borong Es Krim buat Traktir Anak Kecil di Lombok
Selain membeli gelang dari anak kecil, kebaikan hati Quartararo juga terpancar dari perilaku lainnya. Ya, seperti diketahui, ia sempat mentraktir es krim buat sejumlah anak kecil di Lombok.
Momen itu sempat ia unggah ke Instagram stories-nya. Dalam postingannya waktu itu, tampak lima sampai enam anak menghampiri dirinya.
Lantas Quartararo pun membelikan anak kecil itu es krim untuk dinikmati. Ia pun menanyakan rasa es krim itu kepada sejumlah anak-anak tersebut.
“Bagaimana rasanya enak?” tanya Quartararo.
“Thank you Fabio,” cetsus salah seorang anak di Instagram stories-nya waktu itu.
3. Tiru Aksi Rara si Pawang Hujan
Bukan hanya rendah hati, Quartararo juga orang yang menyenangkan. Ya, sebagaimana diketahui, ia dibuat kagum dengan aksi Rara si ‘pawang hujan’ sampai ia menirukan gerakan Rara ketika melakukan ritual di sepanjang pit line.
Dengan sebuah sendok dan satu mangkuk plastik, ia meniru gaya Rara. Berbeda dari Rara yang terlihat serius, Quartararo justru bikin satu ruangan di paddock Yamaha ngakak. Momen itu pun tertangkap kamera siaran MotoGP dan disaksikan seluruh dunia.
2. Ucap Terima Kasih kepada Indonesia
Perhelatan MotoGP Mandalika 2022 sangat berkesan bagi Quartararo. Meski gagal juara dan puas finis di urutan kedua, pembalap asal Prancis itu tampak semringah pulang ke negaranya.
Sebab demikian, ia mengucapkan rasa terima kasihnya atas momen keseruan selama berada di Indonesia. Ucapan itu ia sebarkan melalui twitter pribadi Quartararo.
“P2 !!!!! Merasa seperti ikan hari ini hahaha! Terima kasih kepada semua penggemar yang telah berada di sana dan menunggu begitu lama hingga balapan dimulai. TERIMA KASIH INDONESIA," tulis Quartararo dilansir dari twitter-nya.
1. Akrab dengan Penonton Indonesia
Bukan hanya menyapa warga sekitar Sirkuit Mandalika, Fabio Quartararo juga akrab dengan para penonton. Ya, dirinya menaruh perhatian kepada penggemarnya, ketika fansnya tertangkap kamera televisi sedang joget di tribun.
Sontak aksi penonton itu membuat Quartararo ngakak di ruangan ofisial Yamaha. Momen itu terekam ketika kondisi hujan lebat masih mengguyur Sirkuit Mandalika. Gelak tawa Quartararo pun membuat pecinta MotoGP ikut senang melihat eskpresi pembalap 22 tahun itu.
Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store
(Hakiki Tertiari )