“Kami melakukan banyak penilaian. Itu bukan hanya tes penting bagi pembalap dan motor, tapi juga untuk Sirkuit Mandalika,” kata Carmelo Ezpeleta mengutip dari Motosan, Selasa (22/2/2022).

(Penampakan dari atas Sirkuit Mandalika)
“Kami telah berbicara dengan pemerintah Indonesia dan membuat keputusan untuk mengaspal ulang trek. Pengerjaan akan dimulai dalam beberapa hari ke depan,” ungkapnya.
“Targetnya trek sudah siap pada 20 Maret saat Sirkuit Mandalika akan menjadi tuan rumah balapan MotoGP seri kedua,” tegas pria 76 tahun tersebut.
Sekarang menarik menanti proses renovasi Sirkuit Mandalika. Siapa pembalap pertama MotoGP yang keluar sebagai pemenang di Sirkuit Mandalika?
(Ramdani Bur)