Usai kalah, Rinov/Pitha bangkit di game kedua. Mereka bahkan mampu unggul 5-1 atas wakil Denmark.
Rinov/Pitha terus menjaga keunggulan hingga skor menjadi 10-5. Pada akhirnya, Rinov/Pitha bisa menang di game kedua dengan skor telak 21-13.

Game ketiga berjalan sangat sengit. Game penentu ini dibuka dengan skor imbang 5-5 karena kedua pasangan saling kejar-mengejar poin.
Rinov/Pitha, yang pada game pertama melakukan banyak kesalahan, terus berbenah. Mereka meminimalkan kesalahan dan memberikan perlawanan alot kepada wakil Denmark.
Namun, Rinov/Pitha kehilangan fokus sehingga ritme permainan mereka berantakan. Game ketiga pun berakhir dengan skor 16-21 untuk kekalahan wakil Indonesia tersebut.
(Andika Pratama)