NUSA DUA – Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, harus bersusah payah di babak pertama Indonesia Open 2021. Bertanding di Bali Convention Center, Selasa (23/11/2021), The Minions mengalahkan wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi, dalam tiga gim dengan skor 12-21, 21-18 dan 21-15.
Jalannya Pertandingan
Pada awal gim pertama, Matsui/Takeuchi langsung tancap gas menyerang pertahanan The Minions. Wakil Jepang itu tampil dominan.
Sementara itu, permainan The Minions baru panas usai lima menit pertandingan berjalan. Marcus/Kevin berusaha mengejar ketertinggalan sebelum jeda interval pertama.
Hasilnya manis, The Minions memangkas ketertinggalan dan hanya terpaut empat angka. Akan tetapi, Matsui/Takeuchi bisa unggul di interval gim pertama dengan skor 11-8.
Selepas jeda, The Minions kembali kesulitan. Alhasil, Marcus/Kevin tumbang dari Matsui/Takeuchi pada gim pertama dengan skor 12-21.
Pada gim kedua, giliran Marcus/Kevin yang bermain agresif. Permainan cepat khas The Minions akhirnya terlihat pada gim kedua sehingga Matsui/Takeuchi sangat kewalahan.
Akhirnya, keunggulan pada interval gim kedua pun menjadi milik The Minions dengan skor 11-7. Usai jeda, Marcus/Kevin kembali memegang kendali jalannya pertandingan.