AJANG Piala Uber 2020 makin seru. Meski Indonesia harus tersingkir di babak perempatfinal, perebutan juara tetap berlangsung sengit. Ketatnya persaingan membuat beberapa pemain kerap mendapat perhatian besar.
Bukan hanya karena permainannya yang fantastis, beberapa nama pemain jadi sorotan di Piala Uber 2020 lantaran juga memiliki wajah yang begitu cantik. Paras menawan mereka tak jarang membuat banyak pasang mata terpesona.
BACA JUGA: Tim Indonesia Tumbang di Piala Uber 2020, Greysia Polii: Gapapa Gagal, Kita Balas Tahun Depan
Asia sendiri kembali berhasil mendominasi Piala Uber 2020. Karena itu, mari menilik pebulu tangkis cantik dari Asia yang berlaga di Piala Uber 2020.
BACA JUGA: Meski Sedih Indonesia Gugur di Piala Uber 2020, Putri KW Tetap Temukan Hal Positif
5. Kim So Yeong
Di urutan kelima, ada nama Kim So Yeong. Pebulu tangkis spesialis ganda putri yang satu ini membela tim Korea Selatan di Piala Uber 2020.

Sosok Kim So Yeong sendiri tentunya sudah tak asing lagi karena kiprah apik berhasil diukirnya di berbagai turnamen bergengsi. Di Piala Uber 2020 pun, dia turut melakukannya. Dia membantu Korea melibas satu per satu lawannya.
4. Jongkolphan Kititharakul
Berikutnya, ada nama Jongkolphan Kititharakul. Pebulu tangkis yang satu ini merupakan bagian dari skuad Thailand. Sama seperti Kim So Yeong, Jongkolphan Kititharakul juga merupakan pemain di sektor ganda putri.

Pebulu tangkis berusia 28 tahun ini pun jadi andalan Thailand di sektor ganda putri. Di Piala Uber 2020, dia tak hanya diduetkan dengan Rawinda Prajongjai, tetapi juga bersama Sapsiree Taerattanachai. Bersama siapa pun pasangannya, dia terus tampil gemilang.