Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gantikan Posisi Marquez, Bradl Ungkap Kondisi Terkini The Baby Alien

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Rabu, 24 Maret 2021 |07:45 WIB
Gantikan Posisi Marquez, Bradl Ungkap Kondisi Terkini <i>The Baby Alien</i>
Pembalap Honda, Marc Marquez (Foto: MotoGP)
A
A
A

DOHA – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, sudah dipastikan tidak akan ikut serta dalam seri perdana MotoGP 2021 yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, akhir pekan ini. Sebagai gantinya, pembalap penguji Honda, Stefan Bradl, yang akan turun ke lintasan.

Bradl mengungkapkan bahwa ia sebenarnya sudah menanti pengumuman ini sejak tengah pekan lalu. Akan tetapi, Honda belum bisa membuat keputusan karena Marquez baru berkonsultasi dengan tim dokter pada hari Minggu.

Baca juga: Valentino Rossi Percaya Diri Hadapi MotoGP Qatar 2021

Setelah melakukan pengamatan dan diskusi, pada akhirnya diputuskan The Baby Alien belum bisa ikut serta balapan dalam seri perdana MotoGP 2021. Menurut Bradl, itu adalah keputusan yang bijak karena kondisi Marquez memang belum 100 persen bugar.

Marc Marquez

“Ini memalukan bagi Marc, tapi kesempatan besar bagi saya. Saya awalnya menduga keputusan akan dibuat pada Rabu atau Kamis lalu,” sebut Bradl, dikutip dari Motorsport Total, Rabu (24/3/2021).

Baca juga: Meski Tak Pernah Juara MotoGP, Dovizioso Tetap Jadi Pembalap yang Sering Bikin Sulit Marquez

“Saya tidak mau menanyakan itu, tapi merasa gelisah. Hari Jumat saya tanya seperti apa situasinya. Saya diberitahu bahwa keputusan diambil akan diambil hari Minggu karena dia (Marquez) masih konsultasi dengan dokter," ungkap Bradl.

"Sekarang telah diputuskan bahwa lengannya belum benar-benar bugar dan dia juga memiliki beberapa masalah dengan bahunya. Ini mungkin keputusan yang bijak. Dia ingin mengemudi, tapi dia belum cukup bugar,” sambungnya.

“Jadi saya bisa langsung saja. Cederanya masih belum sembuh total. Dia menjalani transplantasi tulang dan menjalani seluruh program," imbuh pembalap berpaspor Jerman tersebut.

Marquez sendiri sebenarnya telah menjalani tes pribadi di Barcelona pekan lalu untuk menyesuaikan diri mengendarai motor balap lagi. Pasalnya, pembalap berjuluk The Baby Alien itu sudah menepi dari lintasan balap selama hampir delapan bulan.

Marc Marquez

Maka dari itu, banyak yang meyakini bahwa Marquez akan bisa ikut serta dalam seri perdana MotoGP 2021 yang berlangsung akhir pekan ini. Akan tetapi, tim dokter nyatanya tak ingin mengambil risiko atau melakukan blunder seperti sebelumnya.

Itulah mengapa Marquez enggan merasa kecawa meski gagal comeback di MotoGP Qatar 2021. Ia tidak ingin bertindak gegabah seperti sebelumnya, karena bisa membuat cederanya semakin parah. The Baby Alien lebih memilih untuk bersabar dan baru akan kembali ke lintasan jika kondisinya sudah benar-benar siap.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement