Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Duel McGregor vs Poirier Jadi Pertanda Khabib Naik Oktagon Lagi

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Jum'at, 20 November 2020 |14:09 WIB
Duel McGregor vs Poirier Jadi Pertanda Khabib Naik Oktagon Lagi
Khabib Nurmagomedov (Foto: Twitter UFC)
A
A
A

LAS VEGAS – Presiden UFC, Dana White, telah menjadwalkan pertarungan Conor McGregor kontra Dustin Poirier. Duel tersebut pada akhirnya menjadi isyarat bahwa Khabib Nurmagomedov akan kembali dari masa pensiunnya dan naik oktagon lagi.

McGregor dan Poirier dijadwalkan untuk bertarung dalam gelaran UFC 257. Duel tersebut rencananya akan dihelat di Fight Island pada 23 Januari 2020. Ini akan menjadi pertarungan kedua McGregor dengan Poirier.

Sebelumnya, mereka pernah berhadapan di tahun 2014. Kala itu McGregor yang keluar sebagai pemenang. Akan tetapi, saat ini Poirier berada di peringkat yang lebih tinggi, yaitu posisi kedua di kelas ringan UFC, sedangkan McGregor keempat.

Baca juga: Terungkap, Khabib Sempat Kirim Pesan Kontroversi kepada McGregor

Conor McGregor

Menurut petarung UFC asal Rusia, Aleksei Oleinik, pemenang dari duel tersebut dipersiapkan untuk melawan Khabib Nurmagomedov. Karena, meski saat ini Khabib sudah memutuskan pensiun, namun Dana White tetap mencantumkan nama The Eagle sebagai pemegang sabuk juara.

Berdasarkan aturan dalam olahraga pertarungan, mereka yang bisa menantang sang juara hanyalah yang berperingkat dua atau tiga besar. Oleinik meyakini hal inilah yang membuat McGregor bersedia berduel melawan Poirier.

Jika berhasil mengalahkan Poirier, peringkat McGregor pasalnya akan naik dan ia berkesempatan untuk menantang Khabib. Sebagaimana diketahui, McGregor sangat ingin melakoni pertarungan ulang melawan Khabib setelah pada 2018 The Notorious dibuat terkapar.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement