BOLOGNA – Susunan pembalap Tim Mission Winnow Ducati pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 sudah komplet. Kini, CEO Ducati, Claudio Domenicali, berjanji akan mendukung penuh kedua pembalapnya saat ini, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci, pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2020 yang menyisakan enam seri.
Sebagaimana diberitakan, Francesco Bagnaia dipromosikan ke tim pabrikan Ducati Corse untuk Kejuaraan Dunia MotoGP 2021. Peresmian itu sudah dirilis ke publik pada Rabu 30 September 2020 sore WIB. Sebelumnya, Ducati Corse sudah menggaet Jack Miller untuk menggantikan Danilo Petrucci.
Dengan menunjuk dua pembalap muda itu, amat mudah menduga Ducati akan mencurahkan perhatian kepada Jack Miller dan Francesco Bagnaia. Akan tetapi, dugaan itu dibantah keras oleh Claudio Domenicali.
Baca juga: Ciabatti Berharap Duet Miller-Bagnaia Jadi Anti-Marquez

Pria asal Italia itu memastikan fokus Ducati saat ini adalah membantu Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci hingga akhir musim 2020. Sebab, Ducati masih ingin mendapat hasil sebaik mungkin dengan kedua pembalap itu sebelum berpisah.
“Sekarang, fokus kami sepenuhnya adalah musim 2020, karena kami ingin mendapatkan hasil sebaik mungkin. Dengan Andrea, kami menjalani delapan tahun yang indah serta memberikan 14 kemenangan, yang terbaik sejak Casey Stoner, dan masih bertarung untuk Kejuaraan Dunia MotoGP 2020,” papar Claudio Domenicali, dikutip dari Crash, Kamis (1/10/2020).
“Begitu juga dengan Danilo. Kami sekarang bekerja keras untuk membantunya kembali naik podium. Bersama mereka, kami ingin mengerahkan segalanya demi menutup perjalanan indah ini bersama-sama,” imbuh pria berusia 54 tahun tersebut.