BERGAMO – Legenda hidup MotoGP, Giacomo Agostini, menyatakan rekornya tidak akan bisa dipecahkan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) maupun Marc Marquez (Repsol Honda). Agostini adalah pembalap MotoGP paling sukses sepanjang sejarah dengan torehan 15 gelar juara.
Pembalap aktif yang koleksi gelar juaranya mendekati Agostini adalah Rossi dan Marquez. Meski begitu, sangat sulit bagi kedua pembalap hebat itu untuk menyamai apalagi menyalip rekor Agostini.

Rossi telah mengoleksi sembilan gelar juara (tujuh MotoGP, satu 250cc, dan satu 125cc) sepanjang kariernya. Pembalap berumur 41 tahun itu terakhir kali meraih gelar juara pada musim 2009. Setelah itu, The Doctor –julukan Rossi– kesulitan untuk menambah jumlah gelar juaranya.
Rossi sering kalah saing dari para pembalap hebat lainnya, seperti Marquez pada musim-musim berikutnya. The Baby Alien –julukan Marquez– mendominasi MotoGP sejak debut pada musim 2013 silam.
BACA JUGA: Yamaha Siap Jalani Tiga Balapan Beruntun
Marquez mengoleksi enam gelar juara MotoGP sejak debutnya. Sebanyak empat di antaranya diraih Marquez secara beruntun pada 2016-2019. Marquez secara keseluruhan telah mengoleksi delapan gelar juara (termasuk satu gelar juara Moto2 dan 125cc).
The Baby Alien memiliki peluang lebih besar daripada Rossi untuk menyamai rekor Agostini. Sebab, Marquez baru berumur 27 tahun sehingga kariernya di lintasan balap masih panjang.