Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Injak Usia 34 Tahun, Dovizioso Kenang Perjuangan Jadi Pembalap MotoGP

Bagas Abdiel , Jurnalis-Selasa, 24 Maret 2020 |14:22 WIB
Injak Usia 34 Tahun, Dovizioso Kenang Perjuangan Jadi Pembalap MotoGP
Andrea Dovizioso (Foto: MotoGP)
A
A
A

BOLOGNA – Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, sudah genap berusia 34 tahun pada Senin 23 Maret 2020. Sebagai pembalap yang sudah bisa dikatakan senior, Dovizioso pun mengenang perjuangannya pada masa lalu hingga naik ke pentas MotoGP.

Dovizioso mengaku melakukan perjuangan besar untuk bisa menjadi salah satu bintang MotoGP. Meski kini ia menjadi sosok hebat, tetapi Dovizioso tetap merendahkan dirinya dan tidak melupakan bagaimana usaha kerasnya pada masa lalu. Tak terkecuali, perjuangan sang orangtua yang setia mendukungnya dalam menekuni dunia balap.

Andrea Dovizioso

“Televisi membuat Anda menjadi bintang, tetapi kami adalah orang normal. Di atas semua itu, kami tidak lupa dari mana kami berasal,” ungkap Dovizioso, mengutip dari Speedweek, Selasa (24/3/2020).

Baca juga Dovizioso Prediksi Quartararo dan Vinales Bakal Jadi Lawan Berat Musim Ini

“Tentu saja, semua orang pergi dengan caranya sendiri. Setiap akhir pekan, Anda naik motor bersama orangtua yang tentu saja merupakan sesuatu yang istimewa. Selama enam atau tujuh tahun mereka menghabiskan uang yang hampir tidak dimiliki siapa pun,” tambahnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement