MELBOURNE – Manajer Tim Mercedes AMG Petronas, Toto Wolff, mengatakan bahwa dominasi timnya di Formula One (F1) tak merusak jalannya kompetisi. Ia memastikan ajang F1 masih menarik dan jalannya pertandingan masih sulit untuk diprediksi.
Mercedes memang berhasil tampil dominan dalam beberapa musim terakhir. Dua pembalapnya, yakni Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, bisa terus bersaing memperebutkan podium di setiap balapan. Hamilton bahkan telah menyegel enam gelar juara sejauh ini.

Mendapati kondisi tersebut, publik kerap menilai bahwa gelaran F1 sudah kurang menarik karena hanya didominasi oleh satu tim. Tetapi, Wolff punya pandangan yang berbeda karena menurutnya persaingan di F1 masih berjalan sengit.
BACA JUGA: Miliki Verstappen, Red Bull Jadi Ancaman Utama Mercedes di F1 2020
Dalam beberapa balapan, pembalap dari Red Bull dan Ferrari berhasil memberi perlawanan yang ketat. Kondisi itu pun telah mengubur peluang pembalap Mercedes untuk meraih kemenangan bahkan naik podium.