Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Keluhkan Jadwal Balapan yang Padat, Miller: MotoGP Mulai Melelahkan

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Minggu, 24 November 2019 |18:05 WIB
Keluhkan Jadwal Balapan yang Padat, Miller: MotoGP Mulai Melelahkan
Jack Miller di konferensi pers MotoGP Malaysia 2019
A
A
A

BLAENAU GWENT – Setelah melalui 19 balapan yang panjang, kini MotoGP 2019 telah berakhir. Meski telah berakhir, namun para pembalap tersebut belum bisa beristirahat karena harus melakoni serangkaian tes pramusim di November 2019.

Seperti tes pramusim Valencia yang sudah berlangsung pada 19-20 November 2019 kemarin dan tes pramusim Jerez yang baru dimulai pada 25-26 November 2019 nanti. Barulah pada awal Desember hingga Januari 2020 para pembalap baru bisa beristirahat panjang sebelum akhirnya kembali laga melakukan tes pramusim pada Februari di Malaysia dan Qatar.

Baca Juga: Kalahkan Honda dan Ducati di Tes Pramusim Valencia, Quartararo dan Morbidelli Dapat Pujian

Hanya bisa merasakan dua bulan penuh beristirahat dirasa pembalap Tim Pramac Ducati, Jack Miller, sangatlah kurang. Sebab bagi rider asal Australia itu para pembalap MotoGP telah berjuang habis-habisan ketika kompetisi berlangsung.

Aksi Jack Miller saat kendarai Desmosedici

Jadi, Miller merasa seharusnya pihak MotoGP bisa memikirkan untuk memberikan para pembalap untuk mendapatkan waktu istirahat yang lebih baik. Seperti halnya dengan menghilangkan tes pramusim di Valencia dan Jerez yang berlangsung pada November.

Selain itu, karena MotoGP 2020 bakal berlangsung sebanyak 20 balapan, Miller merasa tes pramusim di Februari juga perlu dihilangkan. Ia menyarankan lebih baik tes dilakukan beberapa hari saja di awal musim, yang berarti pada awal Maret 2020 atau sebelum seri Qatar berlangsung pada 8 Maret 2020.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement