MONZA – Balapan Formula One (F1) Grand Prix (GP) Italia 2019 memang telah selesai, tepatnya pada Minggu 8 September 2019 malam WIB. Akan tetapi, cerita di balik serunya balapan di Sirkuit Monza, Italia itu selalu menarik untuk dibahas.
Terutama dengan kejadian pembalap Tim Scuderia Ferrari, yakni Sebastian Vettel, yang tampak tidak sengaja menabrak Lance Stroll (Racing Point) di balapan tersebut. Kejadian tabrakan yang berawal dari melintirnya SF90 milik Vettel hingga dirinya memaksa untuk masuk ke lintasan itu pun membuat pembalap asal Jerman tersebut harus dikenakan penalti 10 detik.
Baca Juga: Pemulihan Mental Vettel Harus Jadi Prioritas Ferrari Musim Depan

Tentu banyak orang yang mengecam aksi berbahaya Vettel di balapan tersebut. Sebab tanpa melihat kondisi sekitar, Vettel yang habis terpelintir itu justru main masuk saja ke dalam lintasan. Stroll yang sedang di dekatnya itu pun tak bisa menghindar dan menabrak dan akhirnya ikut terpelintir juga.
Setelah sempat bungkam usai balapan berakhir, Vettel pun akhirnya mau membuka suara. Menurut pernyataannya, rekan setim Charles Leclerc itu tidak tahu ada keberadaan Stroll di dekatnya. Ia saat itu mengatakan sedang menengok ke arah sisil lainnya.