Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gaya Balap Zarco Dinilai Tak Cocok dengan Motor KTM

Djanti Virantika , Jurnalis-Senin, 22 Juli 2019 |23:28 WIB
Gaya Balap Zarco Dinilai Tak Cocok dengan Motor KTM
Johann Zarco. (Foto: Laman resmi MotoGP)
A
A
A

MATTIGHOFEN – Pembalap Tim KTM Red Bull, Johann Zarco, harus melalui masa-masa sulit di MotoGP 2019. Ia terus berjuang untuk bisa beradaptasi dengan motor KTM. Menurut mantan pembalap MotoGP, Christian Sarron, kondisi ini harus terjadi karena gaya balap Zarco tak sesuai dengan kondisi motor KTM.

Debut Zarco di KTM memang tak berjalan mulus. Di gelaran MotoGP 2019, pembalap berkebangsaan Prancis itu terus terpuruk. Torehan terbaiknya sejauh ini hanyalah finis di posisi ke-10 yang terjadi di Grand Prix (GP) Catalunya. Alhasil, Zarco kini masih bertengger di posisi ke-17 pada klasemen sementara.

BACA JUGA: Pedrosa Bikin Zarco Lebih Percaya Diri Hadapi Paruh Kedua Musim

Sarron menilai beradaptasi dengan motor KTM memang menjadi hal yang sangat sulit untuk dilakukan oleh Zarco. Sebab, motor KTM berlawanan dengan gaya balap Zarco yang halus. Untuk bisa mengendarainya dengan baik, sang pembalap harus mampu mengubah gaya balapanya menjadi sedikit lebih brutal.

Penampilan Johann Zarco di MotoGP 2019

Karena itu, meski sudah melakukan berbagai cara, Zarco dinilai tetap tidak akan mampu tampil kompetitif di KTM. Ketimbang dengan KTM, gaya balap rekan setim Pol Espargaro itu dinilai lebih cocok dengan motor Yamaha.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement