AALST – Mantan pembalap MotoGP, Marco Melandri, mengomentari rumor pensiunnya Jorge Lorenzo. Menurutnya, Lorenzo membutuhkan keberanian yang begitu besar untuk bisa mengambil keputusan tersebut.
Karier Lorenzo di MotoGP kini tengah diterpa isu tak sedap. Ia dikabarkan siap mengakhiri perjalanan kariernya pada akhir musim ini. Performa yang terus menurun disinyalir jadi penyebab utama atas munculnya isu tersebut.
BACA JUGA: Direktur HRC Pastikan Lorenzo di Repsol Honda hingga 2020
Lorenzo memang tengah mengalami masa-masa sulit saat ini. Di musim perdananya mentas bersama Honda, ia belum mampu menorehkan hasil manis. Alih-alih jadi pesaing Marc Marquez dalam memperbutkan gelar juara, Lorenzo justru terus terpuruk. Ia bahkan belum mampu finis di 10 besar sampai saat ini.

Usaha Lorenzo untuk bangkit pun tampaknya mendapat halangan besar. Sebab, pembalap berjuluk Por Fuera itu kini tengah didera cedera yang cukup parah. Ia mengalami patah pada tulang belakang akibat kecelakaan di sesi latihan bebas MotGP Belanda 2019. Akibatnya, Lorenzo pun absen di MotoGP Jerman 2019.
Dengan situasi ini, rumor untuk pensiun bisa saja benar-benar diwujudkan Lorenzo. Tetapi, Melandri yang baru saja mengumumkan untuk pensiun merasa keputusan tersebut bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Seorang pembalap perlu memiliki keberanian besar untuk melakukannya.

"Dia mungkin berpikir tentang pensiun, tetapi butuh banyak keberanian, lebih dari memutuskan untuk terus berlari. Bagi saya, keputusan untuk pensiun diambil terlepas dari bagaimana saya membalap, baginya, mungkin itu terkait dengan kondisi yang tidak mudah. Sebab, ketika kami melakukan sesuatu untuk hidup, kami mengatakan tidak mungkin untuk mengakhiri suatu hari,” ujar Melandri, sebagaimana dikutip dari Paddock GP, Rabu (10/7/2019).
(Fetra Hariandja)