Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gagal Raih Podium di F1 GP Austria, Ini Dalih Hamilton

Djanti Virantika , Jurnalis-Senin, 01 Juli 2019 |15:39 WIB
Gagal Raih Podium di F1 GP Austria, Ini Dalih Hamilton
Lewis Hamilton. (Foto: Laman resmi Mercedes AMG Petronas)
A
A
A

SPEILBERG – Pembalap Tim Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, harus puas hanya finis di posisi kelima pada gelaran Formula One (F1) Grand Prix (GP) Austria 2019. Hamilton pun membeberkan alasannya tak mampu meraih podium di seri kesembilan F1 2019 tersebut.

Menurut Hamilton, hasil ini didapat karena mengalami beberapa masalah selama mentas di Sirkuit Red Bull Ring pada Minggu 30 Juni 2019 malam WIB. Tetapi, masalah yang paling disoroti Hamilton adalah overheating yang terjadi pada mesin kendaraannya.

BACA JUGA: Halangi Raikkonen, Hamilton Dihukum Mundur Tiga Posisi Start

Pembalap asal Inggris itu mengaku harus berjuang begitu keras menjalani balapan di F1 GP Austria lantaran masalah tersebut. Ia pun berharap masalah ini bisa segera diatasi oleh timnya karena dapat merugikan para pembalap jika dihadapkan dengan situasi serupa.

Lewis Hamilton dihadapkan masalah overheating mesin saat balapan di Austria

Akibat masalah ini, Hamilton pun harus menghentikan tren positifnya di F1 2019. Posisi kelima jadi hasil terburuk yang didapat rekan setim Valtteri Bottas itu pada musim ini. Di delapan balapan sebelumnya, ia selalu berhasil menyelesaikan perlombaan di podium pertama atau kedua.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement