Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dovizioso: Sesi Kualifikasi Lebih Sulit daripada Bersaing untuk Podium

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Sabtu, 27 April 2019 |08:08 WIB
Dovizioso: Sesi Kualifikasi Lebih Sulit daripada Bersaing untuk Podium
Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso (Foto: laman resmi MotoGP)
A
A
A

BOLOGNA – Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, mengaku kerap kesulitan ketika tampil di sesi kualifikasi. Pembalap Italia itu bahkan menyebut, meraih waktu terbaik pada saat turun di sesi kualifikasi lebih sulit ketimbang berburu podium pada balapan sebenarnya.

Ungkapan rekan satu tim Danilo Petrucci ini memang cukup terlihat pada balapan seri ketiga MotoGP 2019 di Circuit of the Americas (COTA) Minggu, 14 April 2019 kemarin. Desmodovi –julukan Dovizioso– tercecer di urutan 13 pada saat kualifikasi.

Kendati begitu, ia tampil sangat baik pada balapan sebenarnya. Meski start dari posisi yang kurang menguntungkan, Dovizioso mampu merangsek hingga kedepan hingga finis di peringkat keempat pada akhir balapan.

Baca juga: Dovizioso Ungkap Penyebab Ducati Kesulitan Kalahkan Marquez

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement