WOKING – Pembalap McLaren, Lando Norris, senang dengan kontribusi legenda Formula One (F1), Fernando Alonso, untuk timnya pada musim 2019. Alonso yang baru pensiun dari dunia balap jet darat pada musim lalu berperan sebagai pembalap penguji McLaren sekarang. Alonso menjadi pembalap penguji sebagai bagian dari perannya yang merupakan duta besar McLaren.
Dua kali Juara dunia F1 itu tampil sebagai pembalap penguji McLaren di Sirkuit Internasional Bahrain. Keberadaan Alonso yang amat berpengalaman membuat diyakini akan sangat membantu pengembangan mobil McLaren, MCL34.
Norris menyebut Alonso bisa menemukan hal-hal positif ataupun negatif dari MCL34. Norris yang merupakan rookie pada musim ini tentu amat terbantu dengan keberadaan Alonso yang juga bisa berperan sebagai mentornya. Selain Norris, pembalap McLaren lainnya, Carlos Sainz, disinyalir juga mendapatkan dampak positif yang sama dengan kehadiran Alonso.
BACA JUGA: De Ferran: Perjalanan McLaren untuk Kembali Jadi Tim Top F1 Masih Panjang