SAKHIR – Pembalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, amat mendukung putra Michael Schumacher, Mick Schumacher, untuk berlaga di Formula One (F1) suatu hari nanti. Vettel merasa Mick memiliki kemampuan dan layak untuk berada di belakang kemudi mobil F1.
Mick yang merupakan juara dunia F3 musim lalu itu memulai langkah awal untuk menjadi pembalap F1 dengan bergabung ke akademi Ferrari. Hal itu membuat Mick berkesempatan menjadi pembalap penguji Ferrari pada musim ini.

Namun, Putra legenda F1 itu juga masih tercatat sebagai pembalap dari Prema Theodore Racing di Formula Two (F2). Prema merupakan tim yang dibela Mick saat menjuarai F3 pada musim lalu. Mick pun berbagi garasi dengan pembalap asal Indonesia, Sean Gelael, di Prema.
BACA JUGA: Schumacher Bakal Jajal Mobil F1 Bersama Ferrari
Kiprah Mick di F2 dimulai dengan cukup baik. Sebab, pembalap berusia 20 tahun itu mampu menduduki posisi kedelapan pada balapan perdana musim ini di Sirkuit Internasional Bahrain, Minggu 31 Maret 2019.
