Memasuki gim kedua, Hendra/Ahsan semakin percaya diri. Penonton di Arena Birmingham dibuat terpesona dengan atraksi yang dipertunjukkan Ahsan/Hendra di lapangan. Mereka tak membutuhkan waktu lama untuk mengakhir perlawanan Mark/Marvin. Di menit 27, mereka merebut poin terakhir pada kedudukan 21-13.

Sementara itu, pada babak semifinal nanti, Hendra/Ahsan akan menghadapi pemenang pertandingan antara Han Chengkai/Zhou Haodong melawan wakil Jepang, Takeshi Kamuro/Keigo Sonoda.
(Fetra Hariandja)