Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dovizioso: Marquez Bakal Tertekan Berada Satu Tim dengan Lorenzo

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Rabu, 02 Januari 2019 |09:05 WIB
Dovizioso: Marquez Bakal Tertekan Berada Satu Tim dengan Lorenzo
Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez (Foto:MotoGP)
A
A
A

BOLOGNA – Andrea Dovizioso, memberikan komentar terkait duet mantan rekan satu timnya, Jorge Lorenzo dengan Marc Marquez di Repsol Honda pada 2019 mendatang. Pembalap asal Italia itu menilai Lorenzo akan menjadi pesaing terkuat bagi Marquez.

Sejak naik ke kelas utama pada 2013, pembalap berjuluk The Baby Alien itu memang belum pernah memiliki rekan satu tim yang memiliki kekuatan lebih baik ataupun setara dengannya. Menilik pada hal tersebut, Dovi pun mengatakan Marquez bakal mengalami tekanan berbeda di MotoGP 2019.

“Saya tidak tahu apakah Jorge (Lorenzo) akan mempersulit Marc (Marquez), yang jelas, dia pasti akan sangat cepat. Lorenzo akan jadi rival yang sangat kuat, sementara selama ini Marc tidak pernah memiliki tandem kuat yang membuatnya cemas,” ujar Dovizioso, melansir dari Skysports, Rabu (2/1/2019).

Baca juga: Marquez Kalahkan Rossi, Ini Daftar Gaji Pembalap MotoGP 2019

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement