BOLOGNA – CEO Ducati, Claudio Domenicali, mengaku sangat puas dengan kinerja Jorge Lorenzo sejak pertama kali tiba hingga saat ini. Domenicali menyebut Lorenzo membuat Tim Ducati semakin percaya diri untuk bisa meraih kemenangan di balapan tersisa pada MotoGP musim 2018.
Lorenzo sejatinya memulai MotoGP 2018 dengan performa yang tidak terlalu menjanjikan. Bahkan pembalap berjuluk X-Fuera tersebut sempat dua kali gagal menyelesaikan balapan pada lima race awal, dan terseok-seok di papan tengah klasemen MotoGP 2018.

Akan tetapi sejak tampil di MotoGP Italia 2018, penampilan Lorenzo mengalami peningkatan yang signifikan. Terhitung pembalap berpaspor Spanyol tersebut berhasil meraih empat podium dari tujuh balapan teranyar.
Baca Juga: Marquez Antusias Sambut Rivalitas Baru dengan Lorenzo