BRNO – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengungkapkan bahwa masalah utama pada MotoGP Republik Ceko di Sirkuit Brno, Minggu (5/8/2018) ialah ban. Menurut pembalap veteran itu, dengan ban yang saat ini digunakan dirinya tidak terlalu cepat.
Hal itu diungkapkan Rossi setelah dirinya mengalami kesulitan untuk mendapatkan kecepatan maksimal dari YZR-M1 akibat pemilihan ban yang tidak tepat. Pembalap asal Italia itu pun mengaku telah mencoba beragam kombinasi ban, tetapi hasilnya masih jauh dari harapan.

Kendati demikian, Rossi patut senang karena akan memulai balapan MotoGP Republik Ceko 2018 dari posisi kedua. Rossi diapit Andrea Dovizioso (Ducati Corse) di posisi pertama dan Marc Marquez yang akan memulai balapan dari tempat ketiga.
BACA JUGA: Vinales Beberkan Masalahnya di Kualifikasi MotoGP Republik Ceko 2018