JAKARTA - Tim Garuda Bandung akan mempertahankan sebagian besar pemain di tim yang berlaga di Liga Bola Basket Indonesia (IBL) musim 2017-2018, untuk mengarungi IBL musim terbaru 2018-2019. Hal tersebut disampaikan langsung oleh pelatih mereka, Andre Yuwadi.
"70 hingga 80% formasi tetap sama," ujar Andre, dikutip dari laman resmi IBL di Jakarta, Senin (21/5/2018).
Kendati begitu, demi tampil maksimal di musim baru, Andre menegaskan skuatnya akan merekrut pemain baru sembari mempertahankan pemain Garuda yang dianggap berpengaruh untuk tim. Meski tak menyebut nama, Andre menyebut beberapa pemain Garuda habis kontrak pada tahun ini.
(Baca juga: Pelatih Garuda Bandung Beberkan Faktor Kekalahan di Playoff IBL 2018)
"Beberapa pemain sedang kami lakukan penawaran baru agar tetap bertahan, beberapa lainnya akan kami evaluasi," tutur dia.