Duet tersebut ini akhirnya sukses mengukir prestasi manis. Mereka berhasil menjadi juara Kazakshtan Future Series 2023 setelah di final mengalahkan pasangan India, Rutaparna Panda/Swetaparna Panda, dengan skor meyakinkan 21-13 dan 21-15.
Kesuksesan tersebut kala itu menjadi harapan baru bagi Indonesia yang sangat membutuhkan tambahan ganda putri berkualitas untuk memperkuat persaingan.
Meski sempat menorehkan gelar, jejak Fuyu Iwasaki kembali meredup. Ia tercatat terakhir kali bermain di turnamen resmi pada akhir tahun 2023.
Penampilan terakhirnya adalah di ajang Vietnam International Series pada Desember 2023. Berpasangan kembali dengan Nethania Irawan, mereka berhasil mencapai babak semifinal sebelum akhirnya kabar mengenai kiprahnya di turnamen internasional tidak terdengar lagi hingga saat ini.
(Rivan Nasri Rachman)